7 Cara Jitu Mendapatkan Penghasilan dari TikTok, Berani Coba?

7 Cara Jitu Mendapatkan Uang dari TikTok, Berani Coba? Yup, kembali membahas tentang salah satu aplikasi jejaring sosial yang tengah populer di masyarakat Indonesia. TikTok, selalu tidak pernah terlepas dari aplikasi yang menyediakan konten-konten menarik setiap harinya. Sekarang, TikTok juga dapat kalian manfaatkan untuk menghasilkan uang tambahan lho, jika kalian tertarik, mari kita simak artikel berikut ini.

Apa itu TikTok?

Bagi kalian yang menganggap Aplikasi TikTok merupakan aplikasi yang alay, memang tidak salah. Aplikasi ini adalah sebuah aplikasi jejaring sosial yang memberikan keleluasaan bagi para penggunannya untuk membagikan video berdurasi singkat. Durasi yang bisa kalian bagikan hanya terbatas sebanyak 15 detik hingga mencapai paling lama adalah 3 menit.

Ciri khas dari aplikasi ini adalah adanya fitur FYP atau singkatan dari For Your Page. Fitur ini memungkinkan para pengguna menemukan video baru sesuai dengan keinginan mereka masing-masing. Walaupun aplikasi ini sempat di Blokir oleh pemerinah di tahun 2018 lalu, aplikasi TikTok ini terus berbenah dan melakukan pembaharuan sesuai dengan ketentuan dari regulator.

Baca juga : Jadwal FYP Terbaik untuk Posting Video TikTok

Apakah TikTok dapat Menghasilkan Uang?

Bukan hanya sekedar pertunjukan menari dan video alay, nyatanya aplikasi ini terus berkembang pesat dan terus membantu konten kreator untuk membuat karya-karya baru yang lebih bermanfaat. Bahkan di tahun 2021 ini, jumlah pengguna aktif aplikasi seluruh dunia ini mencapai lebih dari 732 Juta pengguna. Sedangkan untuk di Indonesia sendiri jumlah pengguna aktif dari aplikasi ini mencapai lebih dari 11 Juta pengguna.

Cara Mendapatkan Uang dari TikTok

Pada dasarnya aplikasi ini tidak jauh berbeda dengan beberapa aplikasi pendahulunya, seperti Youtube dan beberapa aplikasi lainnya. Di Aplikasi TikTok ini kalian juga dapat melakukan monetisasi, baik melalui iklan, jasa endorse, atau jasa lain yang masih berhubungan dengan aplikasi ini.

Berikut ini adalah 7 cara jitu yang bisa kalian manfaatkan untuk sarana menghasilkan uang dari TikTok. Yuk simak cara mana yang cocok untuk kalian pelajari dan pergunakan agar kalian bisa berhasil.

  1. Menjadi Influencer TikTok
  2. Memberikan Donasi atau Payout Coins
  3. Membuka Jasa Konsultan TikTok
  4. Memperjual – belikan akun TikTok
  5. TikTok Digital Marketing
  6. Menjadi Agen Influencer
  7. Dan menjual produk kalian sendiri

Nah, jika kalian semakin penasaran, yuk simak pembahasannya satu persatu di bawah ini.

1.  Menjadi Influencer TikTok

Jika kalian telah memahami bagaimana cara mengumpulkan followers dan viewers untuk aplikasi ini, kalian bisa memanfaatkan diri kalian menjadi seorang Influencer. Dengan demikian, kalian pun bisa membuka kesempatan atau peluang untuk mempromosikan sebuah brand atau produk milik orang lain. Tentunya penghasilan kalian dari jasa ini sangat besar jika brand atau produk yang kalian promosikan adalah sebuah perusahaan yang besar.

Namun, jika kalian belum memiliki jumlah followes dan viewers yang cukup besar, kalian wajib  meningkatkannya terlebih dahulu. Caranya adalah sebagai berikut :

  1. Tetapkan suatu tema yang cocok dengan keinginan kalian
  2. Pastikan bahwa kalian konsisten dalam menggungah konten
  3. Periksa profil akun TikTok kalian sudah terisi dengan lengkap, jelas dan mudah di pahami.
  4. Jangan lupa untuk menggunakan lagu dan aktif mengikuti challenge yang sedang viral.
  5. Lakukan kolaborasi dengan pengguna TikTok lainnya.
  6. Jangan lupa upload konten kalian dengan pilihan waktu yang tepat.

2.  Donasi TikTok Koin

Fitur donasi secara live pada aplikasi TikTok ini merupakan salah satu fitur yang berbeda dengan Youtube dan aplikasi lain sejenisnya. Fitur ini di sediakan bagi kalian yang telah memiliki jumlah followers yang cukup tinggi. Sehingga jika kalian melakukan live show, kalian memiliki potensi meraup donasi yang cukup besar, fitur ini hampir mirip dengan fitur yang di sediakan oleh aplikasi Twitch.

Cara kerja dari Donasi Koin ini adalah sebagai berikut :

  1. Pengguna aktif melakukan pembelian koin melalui aplikasi TikTok, dimana dengan jumlah 100 Koin ini senilai kurang lebih Rp.20.000.
  2. Koin yang mereka miliki ini dapat di gunakan untuk donasi ke Kreator favorit mereka.
  3. Jika kalian mendapat donasi koin ini, maka kalian bisa menukarnya menjadi diamond yang dapat kalian tukar melalui PayPal.

3. Membuka Jasa Konsultan TikTok

Jika kalian sudah menjadi pengguna professional yang dapat meningkatkan dan mengoptimasi konten TikTok, kalian bisa menjadi seorang konsultan. Karena aplikasi ini adalah aplikasi yang relatif baru, pastinya belum banyak orang yang mampu dan ahli dalam menggunakannya.

Pada dasarnya, seorang jasa konsultan akan memberikan berbagai panduan bagi para pengguna baru untuk mendapatkan followers di akun TikTok mereka. Berikut adalah beberapa jasa yang mungkin bisa kalian manfaatkan.

  1. Mengoptimalkan konten kalian
  2. Mengelola akun TikTok costumer
  3. Membuat dan merencanakan strategi marketing
  4. Melaporkan pertumbuhan akun customer melalui engagement rate
  5. Membuka peluang mencari influencer dan kerjasama

4.  Memperjual – belikan akun TikTok

Jika kalian sudah mengetaui bagaimana cara kerja dari aplikasi TikTok ini, kalian bisa membuat beberapa akun lalu menjualnya. Caranya pun cukup sederhana, antara lain sebagai berikut :

  1. Sebagai salah satu produk yang akan kalian jual, yang pertama tentukan niche tertentu terlebih dahulu.
  2. Setelah itu, mulailah dengan meningkatkan followers, viewers, dan like beserta Engagement Rate nya.
  3. Bergabunglah dengan komunitas-komunitas tertentu untuk memperluas jaringan kalian.
  4. Setelah semakin besar, kalian bisa menawarkan akun kalian kepada perusahaan atau bisnis.

5.  Mengelola Teknik Marketing dengan TikTok Ads

Teknik Marketing merupakan syarat mutlak yang wajib kalian miliki. Sehubungan dengan aplikasi TikTok, TikTok Ads adalah sebuah teknik pemasaran secara digital yang di sediakan oleh aplikasi ini. Cara kerja dari TikTok Ads ini menyerupai Facebook Ads, Instagram Ads dan juga Google Adsense.

TikTok Ads merupakan peluang baru yang masih belum banyak di pergunakan oleh kalangan pebisnis. Sehingga dengan mempelajari secara maksimal tentang TikTok Ads ini, bukan hal yang tidak mungkin jika kalian nanti akan menjadi seorang konsultan iklan di platform ini.

6.  Menjadi Agen Influencer TikTok

Jika kalian telah menjadi seorang  influencer yang sukses, mungkin kalian akan merasa bosan dengan rutinitas yang telah kalian jalani. Dengan beberapa pengetahuan yang telah kalian miliki, tidak ada salahnya jika kalian mencoba menjadi seorang agen influencer. Agen ini bertugas untuk menjadi soeorang penghubung antara influencer dengan para pebisnis.

Biasanya, posisi seorang agensi sangatlah penting kaitannya apabila kalian ingin meningkatkan rate dari akun kalian. Tugas agensi ialah mengatur keuangan perusahaan, membuat kerjasama dan merencanakan strategi marketing lainnya.

TikTok sendiri telah menyediakan sebuah fitur Creator Marketplace. Fitur ini memungkinkan pengguna dapat berinteraksi secara langsung dan melakukan kerjasama dengan para influencer. Sayangnya, biaya yang kalian keluarkan untuk menggunakan fasilitas ini terbilang sangat mahal. Namun, tidak ada salahnya jika kalian ingin mencoba dan berniat untuk mengembangkan akun kalian melalui fitur ini.

7.  Menjual Produk Kalian Sendiri

Nah, cara ini merupakan cara yang paling umum dan banyak di pergunakan. Jika kalian telah memiliki jumlah followers yang tinggi, kalian mungkin bisa menjual produk kalian sendiri atau membuka kesempatan bagi para pengguna lain untuk menjadi reseller. Cara ini di nilai cukup ampuh dan cepat untuk meningkatkan potensi penghasilan kalian dari aplikasi jejaring sosial ini.

Akhir Kata

Nah, sekarang kalian sudah mengetahui beberapa cara yang dapat kalian manfaatkan untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari Aplikasi TikTok ini. Satu hal yang perlu kalian ketahui, jangan pernah lelah untuk terus berusaha.

Tetap dukung kami untuk terus menyediakan artikel-artikel menarik selanjuntya ya, simak terus mediasekitar.com, semoga bermanfaat dan sampai jumpa!

Baca juga : Cek Disini Cara Cek Engagement Rate Akun TikTok Kalian!

Leave a Reply