Filter Instagram Squid Game “RedLite, GreenLite”! Membahas sebuah serial Netflix, maka serial yang sedang populer akhir-akhir ini adalah Serial Squid Game. Serial ini merupakan salah satu film serial karya dari Negara Korea Selatan. Film ini menceritakan mengenai perjalanan bertahan hidup yang sangat keras melalui sebuah permainan.
Serial squid game ini pada dasarnya merupakan sebuah permainan yang terdiri dari 456 pemain, hampir seluruh pemainnya terlilit hutang yang sangat besar. Para pemain tersebut mendapat tawaran untuk ikut berpartisipasi dalam permainan dan jika berhasil maka akan mendapatkan hadiah sebesar 45,6 Milyar Won. Atau jika di rupiahkan maka total hadiah tersebut senilai dengan Rp.551,3 Milyar. Namun, pemain tersebut harus memenangkan seluruh pertandingan yang telah di sediakan.
Nah, salah satu permainan yang sangat populer dan menjadi trending topik pada dunia maya adalah permainan “Red Light, Green Light” atau “Lampu Merah, Lampu Hijau”. Saking viralnya, yang perlu kalian ketahui permainan ini pun dapat kalian mainkan di Instagram. Yaitu dengan melalui fitur filter yang telah di sediakan pada IG stories.
Tentang Filter Instagram Squid Game
Yang perlu kalian ketahui, filter IG Stories ini memiliki nama “RedLite, GreenLite”. Dan filter ini di ciptakan oleh seorang kreator Instagram bernama @dude.sg.
Dalam filter ini, kalian akan menemukan sebuah boneka anak perempuan yang mimiliki ciri-ciri sama dengan serial aslinya. Boneka ini memakai pakaian berwarna kuning dan orange sepeti halnya pada serial Squid Game tersebut.
Boneka ini bertugas sebagai penjaga permainan dan mencari pemain yang secara sengaja atau tidak sengaja bergerak pada saat dirinya meneriakkan “Mugunghwa kkoci pieot seumnida”. Selanjutnya jika boneka tersebut menemukan pemain yang masih bergerak, maka secara otomatis akan tereksekusi dan tidak dapat melanjutkan permaian.
Cara Mendapatkan Filter Instagram Squid Game
Nah, bagi kalian yang penasaran dengan filter instagram ini, kalian dapat mencoba mendapatkannya melalui langkah yang telah kami rangkum di bawah ini.
- Langkah pertama, pastikan kalian telah memiliki aplikasi instagram pada smartphone kalian.
- Berikutnya, buka fitur IG stories, lalu cari efek yang “RedLite, GreenLite”. Atau kalian dapat menuju tautan yang telah kami sediakan berikut ini “Klik Disini”.
- Selanjutnya, jika sudah kalian simpan, nantinya akan menampilkan sebuah game dengan pemain adalah wajah anda sendiri.
- Kemudian kalian cukup mulai merekam untuk memulai permainan “RedLite, GreenLite” tersebut.
- Tapi tunggu dulu, untuk memenangkan game ini, kalian cukup mengedipkan kedua mata kalian agar kalian mulai berjalan secara perlahan.
- Namun ingat, kalian harus tetap harus memperhatikan kata-kata yang di ucapkan oleh boneka tersebut sebelum kalian mulai berjalan.
- Jika pada saat kalian berjalan muncul garis berwarna hijau, maka kalian dapat melanjutkan permainan hingga akhir.
- Sebaliknya, jika kalian mendapati garis berwarna merah, makan kalian akan di eksekusi, dan permainan akan berakhir.
Walaupun tampilan boneka yang di sediakan pada filter tersebut tidak terlihat semenyeramkan seperti boneka pada serial aslinya, namun permainan ini tetap seru. Saat kalian memainkan game ini, kalian akan merasakan adrenalin yang sama seperti pada saat kalian menonton serial Squid Game.
Akhir Kata
Squid Game merupakan serial yang sangat seru dan memicu adrenalin, rata-rata game yang di tunjukan pada serialnya adalah game yang sering di mainkan oleh kita pada saat masih anak-anak. Dengan adanya filter ini, pastinya kalian akan merasa mengenang masa lalu kalian.
Demikian sedikit informasi yang dapat kami berikan terkait dengan Filter Instagram Squid Game. Jika suka, kalian dapat membagikan informasi ini kepada teman-teman kalian. Tetap dukung kami untuk memberikan informasi menarik lainnya ya, semoga bermanfaat dan sampai jumpa!
Baca juga : Filter Kartun Disney Pixar, Buruan Cek Disini Cara Mendapatkannya!